Membagikan informasi dan hiburan terkini untuk pembaca Blognya Nicolas.

Sabtu, 02 September 2017

Dr.Seuss - Penulis Cerita Anak Terbaik Pada Masanya

September 02, 2017 Posted by Nicolas Hamizan No comments
Apakah anda tahu film How the Grinch Stole Christmas!, film Horton Hears a Who!, dan film The Lorax? Film tersebut merupakan adaptasi dari cerita karangan Dr.Seuss. Dr.Seuss lahir dengan nama Theodor Seuss Geisel. Ia lahir pada tanggal 2 Maret 1904 dan meninggal pada tanggal 24 September 1991. Ia adalah pengarang, ilustrator, animator, dll. Ia lebih dikenal dalam cerita anak-anaknya. Buku anak-anak karangannya sudah terjual lebih dari 600 juta kopi dan telah diterjemahkan kedalam 20 bahasa.




Masa Kecil Dr.Seuss

Dartmouth College
Geisel lahir di Springfield,Massachusetts. Kedua kakeknya dan kedua neneknya merupakan imigran dari Jerman. Ia mulai menulis pada saat ia kuliah. Ia kuliah di Dathmouth College. Ia menulis untuk majalah humor Dartmouth Jack-O-Lantern. Tetapi, tak lama kemudian, ia tertangkap sedang meminum alkohol bersama kesembilan temannya. Maka, ia dikeluarkan dari majalah humor tersebut. Geisel kemudian mengakalinya dengan mengumpulkan karyanya dengan nama Seuss.



Awal Karir Dr.Seuss

Majalah Judge Edisi 1931 Karya Seuss
Setelah lulus dari universitas Dartmouth, ia mulai masuk universitas Lincoln di Oxford. Ia ingin mendapatkan gelar PhD dalam literatur bahasa Inggris. Geisel keluar dari universitas tanpa mendapat gelar apapun. Ia kemudian kembali lagi ke Amerika Serikat. ia kemudian membuat seri kartun yang ia kumpulkan ke majalah Life berjudul Eminent Europeans, tetapi tidak dimuat. Pada tanggal 16 Juli 1927, karyanya dimuat oleh The Saturday Evening Post. Ia juga pindah dari Springfield ke Kota New York. 

Ia kemudian melamar ke Majalah humor Judge sebagai ilustartor dan penulis. Tak lama kemudian, ia menikah dengan Helen yang ia kenal pada saat di Oxford. Ia kemudian mempublikasikan karya pertamanya di majalah tersebut atas nama De.Seuss setelah 6 bulan ia bekerja pada majalah tersebut.

Geisel dan istrinya hidup dengan menggambar dan menulis cerita kartun.


Dr.Seuss Sebagai Kartunis Politik

Halaman Depan Buku Dr Seuss Goes To War
Pada saat Perang Dunia 2 mulai, Dr.Seuss menggambar kartun sebanyak 400 dalam periode 2 tahun untuk koran harian kota New York, PM. Karya-karya Geisel kemudian dipublikasikan dalam buku Dr.Seuss Goes To War. Kartun-kartun karya Geisel berisi tentang sindiran-sindiran terhadap Mussolini dan Hitler.




Setelah PD 2

Halaman Depan dan Salah Satu Halaman
Dari Buku Horton Hears A Who!
Setelah perang dunia kedua berakhir, Geisel pindah ke La Jolla, California. Ia kemudian kembali fokus pada menulis cerita anak-anak atas nama Dr. Seuss. Ia menulis banyak judul yang terkenal, seperti If I Ran the Zoo, Horton Hears a Who!, dll. Pada periode ini, ia mendapat banyak sekali penghargaan atas karya cerita anak-anak yang ia tulis.




Dr.Seuss Meninggal

Salah Satu Bagian Dari Dr.Seuss
National Memorial SculptureGarden
Dr.Seuss meninggal pada 24 September 1991 pada umur 87 akibat mengidap kanker disekitar lidah. Ia meninggal di La Jolla. Ia dikremasikan. Untuk menghargai jasanya, perpustakaan di Universitas California dinamakan Perpustakaan Geisel setelah 4 tahun ia meninggal, yaitu pada tanggal 1 Desember 1995. Pada 2002, sebuah taman dibangun pada tempat kelahirannya di Springfield untuk menghargai jasanya. Taman itu diberi nama Dr.Seuss National Memorial Sculpture Garden. Masih banyak lagi bentuk penghargaan yang diberikan kepada Dr.Seuss setelah kematiannya.

0 komentar:

Posting Komentar